Intip Keseruan Campus Expo 2023 SMANSAPEGA Yuk!

 

 

Pegandon - Halo sobat cine! Ada kabar baik nih. Kamis tanggal 19 Januari 2023 SMA Negeri 1 Pegandon kedatangan tamu spesial. Pihak sekolah mendatangkan kampus-kampus sekitar daerah Kendal untuk datang ke SMA N 1 Pegandon dalam acara Campus Expo 2023 SMANSAPEGA. Kedatangan kampus-kampus ke SMA Negeri 1 Pegandon adalah untuk melakukan sosialisasi kampus.

Berhubung kelas 12 sebentar lagi akan melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, maka diadakan lah acara Campus Expo 2023 SMANSAPEGA. Dengan acara campus expo ini, kelas 11 dapat memantapkan pilihan dan gambaran rancangan di masa yang akan datang. Sedangkan untuk kelas 10 sendiri, dapat menjadikan acara ini sebagai sarana acuan pemilihan mata pelajaran yang sesuai minat dan bakatnya. Para siswa SMA Negeri 1 Pegandon bisa aktif dalam acara campus expo ini dengan bertanya pada stand-stand kampus yg ada.

Ada 11 kampus dan 2 bimbel yang menghadiri acara Campus Expo 2023 SMANSAPEGA. Antara lain UNTAG (Universitas 17 Agustus 1945 Semarang), UMS (Universitas Semarang) , UPGRIS (Universitas PGRI Semarang), UDINUS (Universitas Dian Nuswantoro Semarang), UMKABA (Universitas Muhammadiyah Kendal Batang), UNIIS (Universitas Selamat Sri Kendal), POLINES (Politeknik Negeri Semarang),UIN GUSDUR PKL, UNIVERSITAS NGUDI WALUYO SEMARANG, STIKES KENDAL dan STIE TOTALWIN SEMARANG. Ada pula bimbel yang hadir yaitu BIMBEL PRIMAGAMA, BIMBEL SCIENCE SOCIETY.

Acara ini dimulai dengan pertunjukan karawitan dari "Wahyu Siswo Budaya" yang merupakan grup karawitan kebanggan SMA Negeri 1 Pegandon. Pertunjukan karawitan berlangsung meriah dari pukul 07.30 sampai 08.00. 

Setelah pertunjukan karawitan selesai dilanjutkan dengan seremonial acara. Seremonial acara diawali oleh Ibu Nur Khasanah Laila, S. Pd. selaku MC dari acara campus expo 2023 ini. Kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan yaitu Indonesia Raya dengan birama Ibu Kiky Mega Virgiana, S. Pd. Acara Campus Expo 2023 SMANSAPEGA ini dibuka dengan sambutan Bapak Nurhadi, S. Pd. selaku kepala sekolah dan secara resmi dibuka oleh Kacabdin Wil XIII yaitu Ibu Ernest Ceti Septiyani, M. Si. Usai sambutan-sambutan yang hangat dari kepala sekolah SMA N 1 Pegandon dan Kacabdin Wil XIII, para peserta dan panitia acara ini pun doa bersama dengan dipimpin Bapak M. Khoirul Abshor, S. Pd. I.

Di acara Campus Expo 2023 SMANSAPEGA ini ada juga kegiatan pemotongan tumpeng dari kepala sekolah ke Kacabdin Wil XIII. Kegiatan pemotongan tumpeng ini berlangsung dengan meriah.

Campus expo dimulai pukul 10.15 - 14.00 dengan mempromosikan kampus kampus atau bahkan bimbel. Penjaga stand dari kampus maupun bimbel memberi informasi-informasi terkait kampusnya kepada para siswa dengan ramah. Tiap kakak penjaga stand juga memberikan brosur informasi tentang kampus atau bimbelnya. Ada pula stand kampus yang bahkan membagikan tas dan kalender. Beberapa stand kampus juga mengadakan sebuah permainan berhadiah sehingga membuat para siswa semakin antusias.



Selain memberikan informasi terkait kampus, ada juga yang memamerkan hasil-hasil karya mahasiswa dari kampusnya. Seperti pada kampus POLINES (Politeknik Negeri Semarang) yang memamerkan inovasi saklar lampu sentuh dan saklar tanpa sentuhan dimana menarik perhatian para siswa. Selain POLINES, UNIIS (Universitas Selamat Sri Kendal) juga memamerkan hasil karya kerajinan yang menarik contohnya lukisan karya mahasiswa jurusan DKV.

Antusiasme para siswa sangat terasa pada kegiatan Campus Expo ini. Mereka berbondong-bondong mengunjungi stand kampus dan bimbel satu persatu. Mereka rela mengantri untuk bertanya-tanya dan berkonsultasi kepada kakak-kakak mahasiswa. Kakak-kakak mahasiswa pun tak kalah antusias menjawab pertanyaan dengan jelas dan ramah. Acara ini juga diselingi oleh beberapa tampilan dari siswa SMA Negeri 1 Pegandon bahkan Bapak/Ibu guru yang turut sumbang suara.



Tujuan kegiatan Campus Expo antara lain untuk menyediakan kesempatan bagi perguruan tinggi memberikan informasi yang akurat, jelas, dan lengkap mengenai lokasi, mutu pendidikan, program-program studi yang ditawarkan, menjabarkan tentang keunggulan-keunggulannya, besaran biaya pendidikan, kesempatan peluang kerja di masa yang akan datang, serta sebagai wadah interaksi langsung antara orang tua calon mahasiswa dengan pihak penyelenggara pendidikan.

Selain itu, kegiatan ini juga memiliki berbagai manfaat, seperti memotivasi siswa untuk meraih beasiswa internasional, belajar giat agar mencapai hasil belajar yang optimal, dan dapat mengambil jurusan yang tepat sesuai dengan minat dan kemampuannya.

Campus Expo 2023 Samnsapega berakhir pada pukul 14.00. Acara ini ditutup dengan penampilan dari beberapa kampus. Dengan suara dan musik yang merdu, Universitas PGRI Semarang menutup acara dengan sebuah musikalisasi puisi berjudul "Sajak Putih" karya Chairil Anwar. Kemudian disusul oleh penampilan dari UNTAG (Universitas 17 Agustus 1945 Semarang) yang dengan duara merdu menghibur para diswa. Penampilan dari UNTAG ini merupakan penampilan terkahir pada acara Campus Expo hari ini. Acara ditutup dengan bacaan hamdalah bersama-sama.



Semoga dengan acara Campus Expo ini, bisa membantu teman-teman SMANSAPEGA merancang gambaran masa depan yang gemilang. Semangat untuk kelas 12 yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama